Monday, October 6, 2025
  • Login
Lintas Tidar News
  • Beranda
  • Peristiwa
  • Hiburan
  • Pembangunan
  • Ekonomi
    • Bisnis
  • Pendidikan
    • Budaya
  • Sosial
No Result
View All Result
Lintas Tidar News
No Result
View All Result
Home Berita

Rayakan Hari Buku Sedunia, Kapolresta Magelang Bagikan Komik Polisi ke Siswa SD: Tanamkan Cinta Baca Sejak Dini

by Redaksi
April 24, 2025
in Berita, Keamanan, Nasional, Peristiwa, Sosial
0
Rayakan Hari Buku Sedunia, Kapolresta Magelang Bagikan Komik Polisi ke Siswa SD: Tanamkan Cinta Baca Sejak Dini
493
SHARES
1.4k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Lintastidarnews.com, Magelang – Dalam momen peringatan Hari Buku Sedunia yang jatuh pada 23 April, Kapolresta Magelang, Kombes Pol Herbin Sianipar, melakukan aksi inspiratif dengan membagikan komik edukatif bertema kepolisian kepada para siswa SD Negeri Blondo, Kecamatan Mungkid, Kabupaten Magelang.

Kegiatan ini digelar di sela-sela pelayanan masyarakat (yanmas) pagi hari sekitar pukul 06.30 WIB, tepat saat para siswa tiba di sekolah. Dengan senyum ramah, Kombes Herbin menyapa dan menyerahkan langsung komik-komik tersebut kepada anak-anak, yang tampak antusias menerimanya.

“Melalui pembagian komik ini, kami ingin menumbuhkan kembali semangat membaca di kalangan anak-anak. Komik yang kami bagikan disusun dengan narasi yang menarik, penuh pesan edukatif seputar tugas polisi dan pentingnya tertib berlalu lintas,” ujar Kombes Herbin, Rabu (23/4/2025).

 

Kapolresta Magelang menyampaikan kekhawatirannya terhadap menurunnya minat baca di kalangan generasi muda. Untuk itu, pendekatan melalui media visual dan cerita ringan seperti komik dinilai efektif untuk kembali menghidupkan budaya membaca.

 

“Bukan sekadar hiburan, kami ingin anak-anak mengenal profesi polisi lebih dekat, bukan hanya dari seragamnya, tetapi dari nilai-nilai pelayanan, disiplin, dan keberanian yang kami jalani setiap hari,” tambahnya.

 

Tak hanya membagikan komik, Polresta Magelang juga menunjukkan perhatian terhadap keselamatan para siswa. Di bawah koordinasi Ipda Rosyid Budiyanto selaku KBO Kasat Lantas, personel lalu lintas dikerahkan untuk membantu siswa menyeberang jalan dengan aman menuju sekolah.

 

Aksi tersebut disambut positif oleh pihak sekolah dan orang tua siswa. Kepala SD Negeri Blondo menyampaikan apresiasi tinggi atas inisiatif humanis kepolisian ini. Para siswa pun tampak senang dan antusias membaca komik yang mereka terima.

 

Kegiatan ini diharapkan menjadi awal dari upaya berkelanjutan Polresta Magelang dalam mengedukasi serta menjalin hubungan yang lebih dekat dengan generasi muda. Melalui pendekatan yang kreatif dan menyenangkan, polisi tidak hanya hadir sebagai penegak hukum, tetapi juga sebagai sahabat anak-anak.(A)

Share197Tweet123Share49
Redaksi

Redaksi

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Meriah! 2.000 Peserta Warnai Kirab Budaya KMK 2025 Sambut HUT RI ke-80 di Borobudur

Meriah! 2.000 Peserta Warnai Kirab Budaya KMK 2025 Sambut HUT RI ke-80 di Borobudur

August 13, 2025

Tanamkan Nilai Luhur Pancasila dan Toleransi, Siswa Madrasan dan SMP Kunjungi Rumah Ibadah

February 20, 2025
Banjir Prestasi! 96% Siswa Sekolah Ini Raih Penghargaan, Puluhan Siswa Siap Terbang ke Luar Negeri

Banjir Prestasi! 96% Siswa Sekolah Ini Raih Penghargaan, Puluhan Siswa Siap Terbang ke Luar Negeri

June 13, 2025

Hello world!

1
YAQINDO KOTA MAGELANG TERIMA PENYALURAN ZAKAT FITRAH POLRES MAGELANG KOTA.

YAQINDO KOTA MAGELANG TERIMA PENYALURAN ZAKAT FITRAH POLRES MAGELANG KOTA.

0
Komandan Jenderal Akademi TNI Kunjungi Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Balikpapan

Komandan Jenderal Akademi TNI Kunjungi Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Balikpapan

0
Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

October 6, 2025
Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

October 5, 2025
Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

October 5, 2025

Sajian Berita Aktual Magelang Raya

Recent News

  • Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian
  • Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju
  • Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Category

Recent News

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

October 6, 2025
Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

October 5, 2025
Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

October 5, 2025
  • Tentang Redaksi
  • Pedoman Siber

© 2024 Lintas Tidar News - All right reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Peristiwa
  • Hiburan
  • Pembangunan
  • Ekonomi
    • Bisnis
  • Pendidikan
    • Budaya

© 2024 Lintas Tidar News - All right reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In