Lintastidarnews.com, Yogyakarta – Gubernur Akademi Militer (Akmil) bersama jajaran pejabat distribusi Akmil melaksanakan audiensi dengan Rektor Universitas Gadjah Mada (UGM) di Gedung Rektorat UGM, Yogyakarta. Pertemuan ini menjadi momentum penting dalam mempererat hubungan kelembagaan sekaligus membuka peluang kolaborasi di bidang pendidikan, penelitian, serta pemanfaatan teknologi digital. Pada Selasa(30/09/2025).
Dalam kesempatan tersebut, Gubernur Akmil menyampaikan apresiasi kepada UGM yang konsisten menghadirkan inovasi dan pengembangan ilmu pengetahuan. Beliau menegaskan pentingnya sinergi antara lembaga pendidikan militer dengan perguruan tinggi nasional guna menyiapkan generasi unggul, berdaya saing global, sekaligus berkarakter kebangsaan.
Rektor UGM menyambut baik kunjungan rombongan Akmil dan menyatakan kesiapan UGM untuk menjalin kerja sama di berbagai bidang. Salah satu fokus utama adalah pengembangan teknologi pembelajaran digital serta sistem akademik modern yang mendukung peningkatan kualitas pendidikan.
Usai audiensi, rombongan Gubernur Akmil melaksanakan studi banding ke fasilitas Smart Campus dan Learning Management System (LMS) UGM. Dalam kunjungan ini, rombongan diperkenalkan pada sistem informasi digital terintegrasi yang menunjang manajemen akademik, riset, dan proses pembelajaran berbasis teknologi.
Melalui studi banding tersebut, Akademi Militer diharapkan dapat mengadopsi inspirasi dan praktik terbaik dalam pengembangan sistem pembelajaran modern, sehingga mampu menghasilkan perwira TNI AD yang tidak hanya tangguh secara fisik dan mental, tetapi juga adaptif terhadap kemajuan teknologi di era digital.
Kegiatan ditutup dengan pertukaran cenderamata antara Gubernur Akmil dan Rektor UGM, disertai sesi foto bersama sebagai simbol persahabatan dan komitmen kerja sama strategis antara Akademi Militer dan Universitas Gadjah Mada.
Editor : Redaksi