Kapolda Beri Apresiasi Atas Berjalannya Pilkada Yang Aman dan Lancar
lintastidarnews.com, Polda Jawa Tengah-Semarang, Pemungutan suara yang dilakukan pada Rabu, 27 November 2024, dan saat ini proses rekapitulasi serta penghitungan suara masih berlangsung, keseluruhan berjalan kondusif dan lancar.
Kapolri Jenderal Polisi Listyo Sigit Prabowo menyampaikan pesan penting mengenai persatuan dan kedamaian dalam Pilkada, mengajak semua pihak untuk menerima hasil pemilu dengan baik. Menurutnya, persatuan dan kesatuan bangsa harus tetap dijaga sepanjang proses demokrasi.
Di tingkat daerah, Polda Jawa Tengah mengapresiasi kelancaran pelaksanaan pemungutan suara. Kabid Humas Polda Jateng, Kombes Pol Artanto, menyampaikan bahwa situasi berjalan tanpa kendala signifikan berkat sinergi antara penyelenggara pemilu, aparat keamanan, dan masyarakat.
Kabid Humas juga mengingatkan agar semua pihak menghormati hasil demokrasi, termasuk hasil hitung cepat (quick count) yang mulai menunjukkan paslon unggulan. Pernyataan ini bertujuan untuk menjaga ketenangan dan memastikan semua pihak menerima hasil akhir dengan penuh kedewasaan demokrasi.
Pilkada di Jawa Tengah sukses dilaksanakan dengan aman dan tertib. Pesan perdamaian dan penghormatan terhadap proses demokrasi menjadi fokus utama dalam menjaga stabilitas pasca pemungutan suara.(Gus)