Monday, October 6, 2025
  • Login
Lintas Tidar News
  • Beranda
  • Peristiwa
  • Hiburan
  • Pembangunan
  • Ekonomi
    • Bisnis
  • Pendidikan
    • Budaya
  • Sosial
No Result
View All Result
Lintas Tidar News
No Result
View All Result
Home Berita

Polda Jateng Apresiasi Warga Magelang; Jaga Keamanan dan Ketertiban Selama Kedatangan Presiden R.I Dan Kabinet Merah Putih

by Redaksi
October 28, 2024
in Keamanan, Peristiwa
0
497
SHARES
1.4k
VIEWS
Share on FacebookShare on Twitter

Polda Jateng Apresiasi Warga Magelang; Jaga Keamanan dan Ketertiban Selama Kedatangan Presiden R.I Dan Kabinet Merah Putih

lintastidarnews.com, Polda Jateng – Kota Semarang | Polda Jawa Tengah menyampaikan apresiasi atas partisipasi masyarakat Magelang dalam menjaga ketertiban dan kelancaran selama kedatangan Presiden Prabowo dan para Menteri Kabinet Merah Putih ke Akademi Militer (Akmil) Magelang. Masyarakat, khususnya warga Magelang dan pengguna jalan, dengan sigap mengikuti arahan petugas dan mematuhi aturan lalu lintas, yang membantu memastikan rombongan negara bisa melintas dengan aman tanpa hambatan.

Dalam keterangan nya di Magelang pada Jumat pagi (25/10/2024), Kabidhumas Polda Jateng Kombes Pol Artanto mengungkapkan rasa terima kasihnya kepada seluruh warga.

“Kami sangat mengapresiasi kerjasama warga Magelang. Berkat dukungan masyarakat, arus lalu lintas tetap lancar, dan tidak ada kemacetan atau gangguan di jalur yang dilalui rombongan Presiden,” ujar Kombes Pol Artanto.

Situasi di sekitar Gerbang Akmil dan wilayah Magelang pun terlihat kondusif, Tidak ada penutupan jalan, sehingga masyarakat tetap dapat beraktivitas seperti biasa tanpa kendala. Untuk menjaga keamanan, Polda Jateng juga menurunkan pasukan Sat Brimob yang siaga di beberapa titik penting selama kunjungan berlangsung hingga Minggu (27/10/2024).

” Ini semua demi memastikan keamanan dan kenyamanan, baik bagi warga maupun tamu negara,” jelasnya.

Sebanyak 609 personel Polri dan 2.064 personel TNI ditempatkan di titik-titik strategis di seluruh Magelang, termasuk di Simpang Kebonpolo, Simpang Rindam IV Diponegoro, Simpang Klenteng dan Simpang Shoping. Posko induk didirikan di Mako Polres Magelang untuk memonitor situasi, dan petugas memastikan agar jalan utama tetap lancar tanpa hambatan berarti.

“ Penempatan personil di sejumlah pos pengamanan tersebut untuk memastikan tidak ada kemacetan di jalur-jalur utama. Pengamanan ini sekaligus untuk menjamin agar aktivitas masyarakat tetap berjalan normal selama kunjungan berlangsung,” tambah Kabidhumas.

Selain pengamanan statis, patroli gabungan antara TNI dan Polri beroperasi 24 jam di titik-titik strategis. Bahkan, Polwan juga mengadakan patroli dialogis untuk menyampaikan himbauan kamtibmas kepada masyarakat, memastikan situasi di Magelang tetap aman dan nyaman bagi semua.

Kabidhumas Polda Jateng menyatakan, kegiatan pengamanan ini adalah komitmen Polda Jateng untuk menjaga kondusifitas selama kunjungan kenegaraan. Dengan peran aktif dari masyarakat, diharapkan seluruh rangkaian acara dapat berjalan lancar.

“Semoga semua elemen masyarakat turut menjaga ketertiban selama kunjungan berlangsung. Dukungan dan kerjasama ini adalah kunci bagi keamanan dan ketertiban di Magelang, sehingga acara kunjungan Presiden dan Kabinet Merah Putih berjalan lancar dan warga bisa beraktivitas dengan nyaman,” tutupnya.(Gus)

Share199Tweet124Share50
Redaksi

Redaksi

  • Trending
  • Comments
  • Latest
Meriah! 2.000 Peserta Warnai Kirab Budaya KMK 2025 Sambut HUT RI ke-80 di Borobudur

Meriah! 2.000 Peserta Warnai Kirab Budaya KMK 2025 Sambut HUT RI ke-80 di Borobudur

August 13, 2025

Tanamkan Nilai Luhur Pancasila dan Toleransi, Siswa Madrasan dan SMP Kunjungi Rumah Ibadah

February 20, 2025
Banjir Prestasi! 96% Siswa Sekolah Ini Raih Penghargaan, Puluhan Siswa Siap Terbang ke Luar Negeri

Banjir Prestasi! 96% Siswa Sekolah Ini Raih Penghargaan, Puluhan Siswa Siap Terbang ke Luar Negeri

June 13, 2025

Hello world!

1
YAQINDO KOTA MAGELANG TERIMA PENYALURAN ZAKAT FITRAH POLRES MAGELANG KOTA.

YAQINDO KOTA MAGELANG TERIMA PENYALURAN ZAKAT FITRAH POLRES MAGELANG KOTA.

0
Komandan Jenderal Akademi TNI Kunjungi Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Balikpapan

Komandan Jenderal Akademi TNI Kunjungi Latsitarda Nusantara XLIV/2024 di Balikpapan

0
Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

October 6, 2025
Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

October 5, 2025
Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

October 5, 2025

Sajian Berita Aktual Magelang Raya

Recent News

  • Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian
  • Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju
  • Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Category

Recent News

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

Upacara Bendera Awal Oktober di Akmil: Meneguhkan Disiplin, Integritas, dan Semangat Pengabdian

October 6, 2025
Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

Wakil Gubernur Akmil Pimpin Upacara HUT ke-80 TNI: Wujudkan TNI Prima, Rakyat, dan Indonesia Maju

October 5, 2025
Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

Guntur Geni Fighting Club Jalin Keakraban dengan Awak Media Magelang Raya Lewat Ngopi Bareng

October 5, 2025
  • Tentang Redaksi
  • Pedoman Siber

© 2024 Lintas Tidar News - All right reserved

No Result
View All Result
  • Beranda
  • Peristiwa
  • Hiburan
  • Pembangunan
  • Ekonomi
    • Bisnis
  • Pendidikan
    • Budaya

© 2024 Lintas Tidar News - All right reserved

Welcome Back!

Login to your account below

Forgotten Password?

Retrieve your password

Please enter your username or email address to reset your password.

Log In